Apakah kamu pernah melihat kapal? Pasti kamu pernah melihatnya. Bagaimana dengan kapal selam? Perhatikan bagian atas kapal selam! Kamu pasti melihat alat seperi pipa panjang yang bisa diputar kesegala arah. Alat tersebut adalah periskop. Periskop berfungsi untuk melihat dan mengati keadaan dipermukaan laut. Bagian dalam periskop ini terdiri atas cermin dan lensa.
Periskop adalah cermin yang berada di bagian atas dan berfungsi untuk mendapatkan bayangan di tempat yang lebih tinggi. Setelah bayangan diperoleh bagian cerin atas, ceermin bagian bawah akan meneruskan bayangan tersebut. Setelah di set dengan baik, diperoleh bayangan benda yang sesuai dengan keadaan bendanya.
Dengan menggunakan peralatan sederhana, kita akan membuat sebuah periskop. Bentuk periskop disesuaikan dengan kreatifitasmu masing-masing, asalakan periskop dapat digunakan.
Alat dan bahan:
1. 2 kotak pasta gigi
2. Lem
3. Selotip
4. 2 cermin datar ukuran 3 cm X 3 cm
5. Cutter
6. Pensil
7. Penggaris
Cara membuat:
1. Buatlah persegi pada bagian depan atas kotak dengan ukuran 3cm X 3cm.
2. Lubangi bagian persegi tersebut dengan menggunakan cutter.
3. Letakan cermin pada bagian atas tersebut dengan posisi miring dan bagian depan cermin menghadap kebawah dan rekatkan dengan selotip.
4. Buatlah persegi pada bagian bawah belakang kotak dengan ukuran 3cm X 3cm.
5. Lubangi bagian persegi tersebut dengan menggunakan cutter.
6. Letakan cerin pada bagian bawah tersebut dengan posisi miring dan bagian depan cermin menghadap keatas dan rekatkan dengan selotip.
7. Potong kotak pasta gigi lainya menjadi 3 bagian yang sama panjang dengan alas dan tutup yang terbuka.
8. Tutup kedua lubang yang ada pada bagian depan dan belakang periskop dengan potongan kotak yang telah disiapkan. Rekatkan dengan menggunakan lem atau selotip.
9. Amatilah teman-temanmu dari balik jendela yang ada di sekolahmu!