Monday, January 1, 2018

Penjumlahan Bilangan Tiga Angka

Angka Penjumlahan dan Pengurangan Bilangan Tiga Angka Penjumlahan dan Pengurangan Bilangan Tiga Angka Penjumlahan dan Pengurangan Bilangan Tiga Angka

Sebelum mempelajari materi tentang penjumlahan dan pengurangan bilangan tiga angka, mari kita mempelajari nilai tempat bilangan tiga angka terlebih dahulu.

Bilangan tiga angka memiliki tiga nilai tempat bilangan. Nilai tempat bilangannya adalah ratusan, puluhan dan satuan. Mari perhatikan contoh berikut.

Bilangan 13
Mari tentukan nilai tempat bilangan di bawah ini. 
1. 825
Jawab: Nilai tempat pada bilangan 825 adalah: angka 8 menempati nilai tempat ratusan, nilainya 800. angka 2 menempati nilai tempat puluhan, nilainya 20. angka 5 menempati nilai tempat satuan, nilainya 5.

2. 761
Jawab: Nilai tempat pada bilangan 761 adalah: angka 7 menempati nilai tempat ratusan, nilainya 700. angka 6 menempati nilai tempat puluhan, nilainya 60. angka 1 menempati nilai tempat satuan, nilainya 1.

Mari kerjakan soal-soal berikut di buku tugasmu. I. Mari tentukan nilai tempat bilangan-bilangan berikut.
1. 565
2. 654

Mari tentukan nilai tempat bilangan berikut.
1. Pada bilangan 654,angka 5 menempati nilai tempat ..., nilainya .... 
2. Pada bilangan 976,angka 9 menempati nilai tempat ..., nilainya .... 
3. Pada bilangan 642,angka 4 menempati nilai tempat ..., nilainya .... 
4. Pada bilangan 793,angka 7 menempati nilai tempat ..., nilainya ....

Penjumlahan Bilangan Tiga Angka
Penjumlahan bilangan tiga angka dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu:

a. Penjumlahan dengan cara bersusun panjang tanpa teknik menyimpan.
Pak Lurah membagikan bibit tanaman penghijauan kepada warganya. Bibit yang dibagikan terdiri atas 275 bibit rambutan dan 423 bibit mangga. Berapakah jumlah seluruh bibit tanaman penghijauan yang dibagikan oleh Pak Lurah? Untuk menghitung jumlah seluruh bibit tanaman yang dibagikan, dapat dilakukan dengan cara penjumlahan. Penyelesaian: Penjumlahan itu dapat dituliskan 275 + 423= ....



b. Penjumlahan dengan cara bersusun panjang dengan teknik menyimpan
Dalam menjumlahkan bilangan, kita sering menjumpai hasil yang melibatkan nilai tempat yang berbeda. Penjumlahan seperti ini dapat diselesaikan menggunakan penjumlahan dengan teknik menyimpan. Sebelum mempelajarinya, mari perhatikan penjelasan berikut. 
70  +  80 = 150
150 = 100 + 50
 = 1 ratusan + 5 puluhan.

9  +  4 = 13
13 = 10 + 3 
= 1 puluhan + 3 satuan.




Disqus Comments